Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin,
PURUK CAHU, TOVMEDIA.CO.ID – Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, menegaskan bahwa kabupaten setempat memiliki potensi besar di sektor perikanan, baik perairan sungai maupun perairan darat.
Hal ini disampaikan Rahmanto, saat membuka Lomba Masak Serba Ikan tingkat Kabupaten Murung Raya di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Tira Tangka Balang, Kamis (16/10/2025).
Rahmanto menjelaskan, luas perairan sungai di Kabupaten Murung Raya mencapai sekitar 1.095 hektare, sedangkan perairan darat seluas 275 hektare. Meski demikian, potensi tersebut belum dimanfaatkan secara optimal karena masih terdapat ketergantungan pasokan ikan dari kabupaten lain.
“Maka dari itu, kami mengajak masyarakat untuk lebih memanfaatkan potensi perikanan lokal dan mengurangi praktik illegal fishing agar ketersediaan ikan tetap terjaga,” ujarnya.
Rahmanto juga menekankan pentingnya konsumsi ikan bagi masyarakat. Ikan merupakan sumber protein hewani yang kaya nutrisi, baik untuk kesehatan tubuh dan perkembangan otak anak-anak. Dengan meningkatnya konsumsi ikan, diharapkan gizi masyarakat akan lebih terjaga.
Selain itu, kegiatan lomba masak ini menjadi ajang edukasi dan mendorong inovasi dalam mengolah ikan agar menjadi menu keluarga, kudapan, maupun makanan pendamping ASI yang variatif dan menarik.
“Potensi perikanan Murung Raya sangat besar, dan melalui kegiatan ini, kita ingin mendorong masyarakat untuk kreatif serta memanfaatkan sumber daya lokal demi kesejahteraan bersama,” pungkasnya.
Editor : Frans Dodie