MEMUKUL GONG - Bupati Murung Raya, Heriyus, didampingi Wakilnya Rahmanto Muhidin, memukul gong sebagai tanda resmi peluncuran Program Hebat Sehat, Senin (15/9/2025). Foto : istimewa
PURUK CAHU, TOVMEDIA.CO.ID – Bupati Murung Raya, Heriyus meluncurkan Program Hebat Sehat. Kegiatan ini dilaksanakan di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD), Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puruk Cahu, Senin (15/9/2025).
Peluncuran ini menjadi momen penting bagi Pemerintah Kabupaten Murung Raya dalam menghadirkan layanan kesehatan yang lebih mudah dijangkau oleh seluruh masyarakat.
Acara tersebut dihadiri Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, Direktur UPTD RSUD Puruk Cahu, dr. Debi Rumondang Siregar, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Murung Raya, Suwirman Hutagalung, perwakilan unsur Forkopimda, stakeholder terkait, tenaga kesehatan, serta tamu undangan dari berbagai elemen masyarakat.
Dalam sambutannya, Heriyus menegaskan bahwa peluncuran Program Hebat Sehat merupakan langkah nyata Pemkab Murung Raya untuk meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan bagi warga.
“Peluncuran Program Hebat Sehat hari ini adalah bukti komitmen kami menghadirkan pelayanan kesehatan yang mudah dijangkau, terutama bagi pasien dan keluarga yang membutuhkan layanan medis secara cepat dan tepat,” ujarnya.
Ia menambahkan, program ini merupakan salah satu dari sembilan kartu program yang telah dicanangkan pemerintah daerah.
“Kami ingin setiap warga Murung Raya merasakan manfaat langsung dari program ini. Pelayanan kesehatan yang cepat, mudah, dan terjangkau adalah prioritas kami,” tambahnya.
Dalam rangkaian kegiatan launching, Bupati Heriyus melakukan simbolis penekanan tombol sebagai tanda resmi dimulainya Program Hebat Sehat, disaksikan seluruh undangan yang hadir.
Sementara itu, Direktur Unit Pelaksana Teknis Daerah Rumah Sakit Umum Daerah Puruk Cahu, dr. Debi Rumondang Siregar, menyatakan bahwa seluruh fasilitas dan tenaga kesehatan siap mendukung program ini.
“Setiap unit pelayanan medis akan bekerja sesuai prosedur agar masyarakat bisa mengakses layanan secara efektif dan tepat,” ujarnya.
Editor : Frans Dodie