Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Ardiansah memimpin rapat paripurna dengan agenda penyampaian pandangan umum fraksi terhadap Nota Keuangan dan RAPBD 2026, Selasa (4/11/2025). Foto Istimewa
KUALA KAPUAS, TOVMEDIA.CO.ID – Fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Kapuas menyampaikan pandangan umum terhadap Nota Keuangan dan RAPBD 2026. Secara umum, semua fraksi setuju melanjutkan pembahasan RAPBD tersebut.
Ketua DPRD Kabupaten Kapuas, Ardiansah, mengatakan, pemandangan umum fraksi mencakup masukan dan saran terkait arah kebijakan anggaran, serta prioritas pembangunan daerah. Dalam pandangan umum pada rapat paripurna, Selasa (4/11/2025) tersebut, semua fraksi memahami penjelasan dari eksekutif. Pokok pikiran tersebut akan dibahas lebih mendalam bersama pihak eksekutif.
“Semua fraksi menyimpulkan dapat menerima nota keuangan dan RAPBD 2026, dan membahasnya melalui mekanisme dan tahapan berikutnya,” katanya.
Rapat paripurna ini menjadi bagian awal pembahasan RAPBD 2026. Selanjutnya adalah jawaban pemda atas pemandangan umum fraksi, sebelum memasuki pembahasan mendalam di tingkat komisi dan badan anggaran.
Editor: Frans Dodie