Pj Sekda Kota Palangka Raya, Arbert Tombak
PALANGKA RAYA, TOVMEDIA.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya aktif mendukung penuh program strategis nasional pembangunan 3 juta rumah. Dukungan terhadap program Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tersebut diwujudkan melalui fasilitasi di kawasan Jalan G Obos.
Pj Sekda Kota Palangka Raya, Arbert Tombak, menegaskan, peran pemko bersifat fasilitatif, bukan pelaksana. “Ini bukan program pemko. Namun kami mendukung penuh sebagai bagian dari komitmen daerah terhadap program strategis nasional. Teknis pelaksanaannya merupakan kewenangan Kementerian PUPR,” ujar Arbert, Selasa (4/11/2025).
Pemko Palangka Raya berfungsi sebagai penghubung antara masyarakat, pengembang, dan kementerian. Pemerintah mendorong warga maupun pihak swasta yang memiliki lahan untuk menghibahkan tanahnya, demi pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat berpenghasilan rendah.
“Masyarakat yang ingin menghibahkan tanah dapat berkoordinasi dengan pemko. Kami akan memfasilitasi dan menyampaikan ke Kementerian PUPR untuk verifikasi. Setelah itu, tanah hibah disertifikatkan dan dibangun rumah oleh kementerian,” jelas Arbert.
Program ini sudah dimulai di kawasan Jalan G Obos dan mendapat respons positif dari Kementerian PUPR yang meninjau lokasi langsung. Namun, pembangunan masih menunggu kepastian administratif dan teknis terkait status lahan hibah.
“Luasannya belum bisa kami rinci, karena status hibah tanah masih dalam proses. Setelah jelas dan bersertifikat, Kementerian PUPR bisa menindaklanjuti. Pemko juga mengajukan beberapa lahan, tapi hasil verifikasi belum memenuhi syarat karena masalah legalitas,” tambah Arbert.
Arbert menegaskan, pemko akan terus mendorong kolaborasi antara masyarakat, pengembang, dan pemerintah pusat agar program terealisasi dan memberi manfaat nyata bagi warga.
“Kami berharap partisipasi masyarakat semakin besar, sehingga lebih banyak warga Palangka Raya bisa memiliki rumah layak huni,” pungkasnya.
Reporter: Wiyandri
Editor: Frans Dodie