Anggota DPRD Barito Utara, Jamilah,
MUARA TEWEH, TOVMEDIA.CO.ID – Anggota DPRD Barito Utara, Jamilah, menyampaikan optimisme tinggi terhadap pengurus baru Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Barito Utara periode 2025–2029.
Menurutnya, kepengurusan baru ini akan membuat pencak silat di daerah semakin dikenal masyarakat.
“Saya yakin dengan pengurus baru, IPSI mampu meningkatkan prestasi atlet sekaligus memperkenalkan pencak silat lebih luas,” kata Jamilah, Kamis (4/12/2025).
Jamilah menekankan bahwa pencak silat bukan hanya olahraga, tetapi juga bagian dari budaya yang harus dilestarikan. IPSI juga diharapkan dapat menjaga keseimbangan antara pembinaan atlet dan pelestarian nilai tradisi.
Ia juga memastikan DPRD siap mendukung IPSI melalui kerja sama dengan pemerintah, sekolah, dan masyarakat.
Menurut Jamilah, kolaborasi ini penting agar pencak silat lebih diminati dan prestasi atlet meningkat.
Jamilah menambahkan, pengurus baru IPSI diharapkan mampu menghadirkan program latihan yang terstruktur dan inovatif. Hal ini diyakini akan membuat generasi muda lebih tertarik menekuni pencak silat dan memunculkan atlet-atlet berprestasi di tingkat daerah maupun nasional.
Selain itu, Jamilah mendorong IPSI untuk menggelar berbagai kegiatan promosi, lomba, dan pertunjukan seni pencak silat. Kegiatan semacam ini tidak hanya menumbuhkan minat masyarakat, tetapi juga memperkuat citra Barito Utara sebagai daerah yang menjaga warisan budaya.
Editor : Frans Dodie