Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Kapuas, Arhensa Mullah Muhammad
KUALA KAPUAS, TOVMEDIA.CO.ID – Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Kapuas, Arhensa Mullah Muhammad, menegaskan komitmen legislatif untuk mendukung penuh program Kabupaten Layak Anak (KLA) di wilayah setempat.
Arhensa menghadiri kegiatan deklarasi dukungan dan persiapan verifikasi KLA oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) yang akan digelar secara daring pada 23 Mei 2025 mendatang.
“Perlindungan dan pemenuhan hak anak adalah tanggung jawab bersama antara pemerintah, masyarakat, dan lembaga legislatif,” ujar Arhensa di Kuala Kapuas, Senin (5/5/2025).
Ia menyebut program KLA sebagai langkah strategis untuk menciptakan lingkungan yang aman dan mendukung tumbuh kembang anak di Kapuas. DPRD, kata dia, akan terus mengawal setiap kebijakan agar berorientasi pada kepentingan anak.
Arhensa menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor, termasuk peningkatan layanan pendidikan, kesehatan, serta perlindungan anak dari kekerasan dan eksploitasi. Ia juga mendorong pemerintah daerah memperluas sosialisasi tentang sekolah ramah anak.
Menurutnya, penganggaran untuk program yang mendukung hak anak harus menjadi prioritas dalam perencanaan pembangunan daerah. DPRD siap memastikan alokasi dana yang memadai untuk menunjang kebijakan tersebut.
Dengan dukungan legislatif dan eksekutif, Arhensa optimistis Kapuas dapat meraih predikat Kabupaten Layak Anak dan meningkatkan kualitas hidup anak-anak di wilayah itu.
Editor: Frans Dodie