
Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, H. Suparjan Efendi.
MUARA TEWEH, TOVMEDIA.CO.ID – Anggota DPRD Barito Utara H. Suparjan Efendi, mendorong agar kawasan eks Bandara Beringin di Muara Teweh dikelola secara maksimal sebagai ruang publik strategis.
Menurutnya, kawasan tersebut tidak hanya berfungsi sebagai lokasi kegiatan Batara Expo, tetapi juga telah menjadi tempat favorit warga untuk berolahraga, bersosialisasi, hingga mendukung aktivitas ekonomi mikro.
“Tempat ini adalah wajah kota Muara Teweh. Karena itu, kebersihan dan penataannya harus dijaga bersama agar benar-benar memberi manfaat luas bagi masyarakat,” kata Suparjan, Selasa (26/8/2025).
Ia menegaskan DPRD siap mendukung kebijakan pemerintah yang memperkuat pemanfaatan kawasan tersebut.
Menurutnya, ruang publik yang tertata dengan baik akan meningkatkan kenyamanan warga sekaligus menumbuhkan daya tarik kota.
Suparjan juga mengingatkan agar semangat menjaga lingkungan di kawasan itu tidak hanya muncul saat ada event besar, melainkan menjadi bagian dari budaya sehari-hari.
“Kami akan terus mendorong kebijakan dan edukasi lingkungan agar kawasan ini tetap terawat,” tegasnya.
Editor: Frans Dodie