RESES - Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya, Imanuddin ketika melakukan reses. Foto : istimewa
PURUK CAHU, TOVMEDIA.CO.ID – Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya, Imanuddin, meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat untuk menambah tenaga kesehatan di Desa Muara Sompoi, Kecamatan Murung.
Permintan itu disampaikan Imanuddin, usai Reses Masa Sidang III Tahun 2025, yang digelar Sabtu (18/10/2025) di Kantor Desa Muara Sompoi.
Menurutnya, masyarakat desa menyampaikan kendala terbatasnya tenaga medis dan fasilitas kesehatan di wilayahnya.
“Warga berharap adanya tambahan tenaga kesehatan dan fasilitas medis agar pelayanan kesehatan lebih cepat dan mudah diakses tanpa harus pergi ke pusat kota,” ujar Imanuddin.
Kegiatan reses ini dihadiri Kepala Desa Muara Sompoi, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, serta warga desa.
Tidak hanya itu, Imanuddin menegaskan, DPRD Murung Raya akan menyampaikan seluruh aspirasi masyarakat terkait pelayanan kesehatan kepada Pemkab Mura agar menjadi prioritas pembangunan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Editor : Frans Dodie