Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kapuas, Yohanes,
KUALA KAPUAS, TOVMEDIA.CO.ID – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kapuas, Yohanes, menyatakan dukungannya terhadap program cetak sawah rakyat yang dilaksanakan di Desa Kaladan, Kecamatan Mantangai.
“Program ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan ketahanan pangan sekaligus memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat setempat,” kata Yohanes, Kamis (23/1/2025).
Yohanes menilai, program tersebut memiliki potensi besar dalam mengoptimalkan lahan tidur yang selama ini belum dimanfaatkan secara maksimal. Dengan adanya cetak sawah baru, masyarakat desa dapat mengolah lahan tersebut menjadi sumber penghasilan yang berkelanjutan.
“Ini adalah peluang besar bagi petani lokal untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan mereka,” tambahnya.
Politisi PDI Perjuangan ini juga mengapresiasi sinergi antara pemerintah daerah, TNI, Polri, dan masyarakat dalam pelaksanaan program. Kolaborasi tersebut menurutnya menunjukkan komitmen bersama dalam mendukung pembangunan sektor pertanian di Kabupaten Kapuas.
Yohanes berharap, langkah tersebut dapat menjadi contoh bagi daerah lain untuk terus mengembangkan sektor pertanian yang berkelanjutan. Selain itu, ia mendorong pemerintah daerah menyediakan fasilitas pendukung seperti irigasi, benih unggul, dan pelatihan bagi petani.
“Tidak hanya mencetak sawah, tetapi keberlanjutan dan keberhasilan program ini memerlukan perhatian penuh, termasuk pendampingan teknis bagi petani,” ujarnya.
Program cetak sawah di Desa Kaladan diharapkan memberikan kontribusi nyata dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Desa ini memiliki potensi lahan yang cukup luas, sehingga program dianggap langkah tepat untuk memaksimalkan potensi pertanian setempat.
Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, Yohanes optimistis program cetak sawah rakyat ini akan berhasil meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus memperkuat posisi Kabupaten Kapuas sebagai daerah penopang ketahanan pangan di Kalimantan Tengah.
Editor: Frans Dodie