Kepala Dinas PUPR Barsel, Ita Minarni.
BUNTOK, TOVMEDIA.CO.ID – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) memberikan apresiasi atas keberhasilan Pemerintah Kabupaten Barsel meraih kembali predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2024.
Predikat WTP tersebut menjadi bukti komitmen Pemkab Barsel dalam mewujudkan tata kelola keuangan daerah yang transparan, akuntabel, dan sesuai dengan prinsip pemerintahan yang bersih.
Kepala Dinas PUPR Barsel, Ita Minarni, menyampaikan rasa bangga dan apresiasi kepada seluruh jajaran pemerintah daerah yang telah bekerja keras mempertahankan opini WTP.
“Kami dari Dinas PUPR Barsel sangat mengapresiasi capaian WTP yang kembali diraih Pemerintah Kabupaten Barito Selatan. Ini adalah hasil kerja keras, komitmen, dan integritas seluruh perangkat daerah dalam mengelola keuangan secara transparan dan bertanggung jawab,” ujarnya di Buntok, Selasa (5/8/2025).
Menurut Ita, keberhasilan tersebut tidak hanya sekadar pencapaian administratif, melainkan juga mencerminkan tata kelola pemerintahan yang berkualitas. Ia menegaskan, PUPR Barsel siap terus mendukung langkah pemerintah daerah dalam menjaga akuntabilitas dan meningkatkan kinerja pembangunan.
“Capaian ini menjadi motivasi bagi kami di PUPR untuk terus memperkuat pengelolaan anggaran serta memastikan setiap program pembangunan berjalan efektif dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” pungkasnya.
Editor : Frans Dodie