
Kepala Bagian Kerjasama, Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Setda Prov Kalteng, Achmad Hairudin.
PALANGKA RAYA, TOVMEDIA.CO.ID – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) menggelar Rapat Pemetaan dan Pembahasan Potensi Kerja Sama Daerah di Aula Hotel Neo Palma Palangka Raya, Selasa (25/2/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengidentifikasi peluang kerja sama yang dapat mempercepat pembangunan daerah secara berkelanjutan.
Kepala Bagian Kerjasama, Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Setda Provinsi Kalteng, Achmad Hairudin, dalam sambutannya yang mewakili Plt Sekretaris Daerah, menyampaikan bahwa kerja sama daerah merupakan instrumen penting dalam menghadapi tantangan pembangunan.
“Suatu daerah tidak bisa bekerja sendiri dalam menghadapi permasalahan. Oleh karena itu, kerja sama yang dirancang dengan baik akan menjadi jembatan untuk mengatasi berbagai keterbatasan,” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa kerja sama daerah tidak hanya bersifat administratif, tetapi harus menjadi alat strategis dalam pembangunan. Dengan pemetaan yang baik, Pemprov Kalteng dapat menyusun perencanaan yang efektif dan efisien sehingga manfaat kerja sama dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.
Lebih lanjut, Achmad Hairudin mengajak seluruh pihak untuk membangun semangat kolaborasi yang lebih kuat.
“Mari kita berbagi solusi dan keberhasilan, bukan hanya berbagi beban. Dengan kerja sama yang matang dan berorientasi pada hasil, kita dapat menciptakan daerah yang lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya. (red)